Foto : Antara / Irwansyah Putra
* Untuk Rehab Rekons Pascagempa
MEUREUDU - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pidie Jaya (Pijay) menerima dana hibah sebesar Rp 343.511.900.000 untuk membiayai upaya rehabilitasi dan rekonstruksi pascagempa di kabupaten itu.
Dana tersebut diserahkan oleh Dirjen Perimbangan Keuangan RI Budiarto Teguh Widodo, diterima Bupati Pijay Aiyub Abbas di gedung Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) pusat, Jalan Pramuka Raya, Jakarta, Rabu (29/3) petang.
Ketua Satuan Tugas Bencana Pijay, H Said Mulyadi SE MSi, Kamis (30/3) mengatakan, dana itu diprioritaskan untuk bidang perumahan berupa bantuan stimulan rumah rusak berat, bantuan stimulan rumah rusak sedang, konsultan manajemen pendampingan rehab rumah rusak.
Dana ini juga difokuskan untuk membangun insfrastruktur jembatan, seperti jembatan Gampong Sagoe di Kecematan Trienggadeng, jembatan di Lhok Puuk Kecamatan Panteraja, dan jembatan di Drien Bungong, Bandar Dua.
Untuk pembangunan irigasi diarahkan pada tujuh saluran, yaitu di gaharu, Drien Bungoeng, Ulee Gle, saluran skunder Alue Sane, Lhok Sandeng, Lhok Sandeng, dan Beuracan. Selebihnya, akan digunakan untuk perbaikan lintas sektor di Dinas Pekerjaan Umum (PU) serta pembiayaan umum atau pendampingn oleh BPBD. “Semua porsi penempatan dana bagi semua bidang disepakati nanti, setelah rapat koordinasi tim SKPK dan DPRK,” jelas H Said Mulyadi.
Kabupaten Pidie Jaya bersama dua kabupaten yang juga terdampak bencana gempa Pijay, yakni Kabupaten Pidie dan Bireun, juga menerima dana bantuan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-PR) sebesar Rp 161 miliar.
“Selain itu, Pijay juga mendapat Rp 23 miliar dari Pemerintah Aceh untuk penanganan ruas jalan yang hancur akibat gempa,” ungkap H Said Mulyadi, Wakil Bupati Pijay yang juga ketua Satgas Bencana kabupaten tersebut.(c43)
Sumber : http://aceh.tribunnews.com/2017/03/31/pijay-terima-dana-hibah-rp-3435-m