MEUREUDU - Lazimnya berbagai kegiatan di tanah air, termasuk masyarakat Aceh selalu belajar ke Pulau Jawa.
Karena di sana lebih duluan maju.
Tapi untuk yang satu ini menyangkut dengan usaha garam rakyat, orang dari Pulau Jawa berkunjung ke Pidie Jaya untuk meniru usaha garam yang dinilai sudah berhasil.
Rombongan yang bertandang ke Pijay kali ini adalah, Bupati/Wabup Serang-Banten, Ratu Tatu Chasanah SE, MM, Ak/Pandji Tirtayasa, Kadis Kelautan dan Perikanan (DKP) Serang, Budi serta belasan staf Setdakab setempat, Kamis (6/12/2018) kemarin.
Sebelum melihat dari dekat proses pembuatan garam rakyat di Gampong Lancang Paru, Kecamatan Bandarbaru, rombongan terlebih dahulu bertemu/diterima Bupati Pijay, H Aiyub Abbas, Setdakab, Drs H Abd Rahman SE, MM, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan, Drs H Abdul Syakur MM serta Kadis DKP Pijay, Ir Kamaluddin.
Dalam pertemuan singkat dengan Pemkab Pijay di pendopo, Ratu Tatu, mengatakan ia bersama Wabup dan rombongan ingin melihat langsung keberhasilan masyarakat pesisir pantai di Pijay yang belakangan diketahui berhasil dalam proses pembuatan garam secara intensif.
Pengembangan produksi garam di wilayahnya, lanjut mantan Wabup Serang yang kala itu berpasangan dengan Taufiq Nuriman sebagai bupati, sangat potensial.
Alamanya sama dengan Pijay berada pinggiran pantai.
Ditambahkan, sebagai daerah yang diapit oleh laut lepas, enmtu saja mata pencaharian rakyatnya juga pada usaha pembuatan garam.
Kabupaten yang dipimpinnya akan mendapat bantuan sama seperti Pijay di tahun 2019 mendatang.
“Makanya, kami ini perlu belajar banyak di Pidie Jaya agar usahanya pun berhasil,” papar Bupati Serang.
Bupati Pijay, H Aiyub Abbas, berterima kasih kepada rombongan Bupati Serang yang telah berkenan datang ke Pijay.
Sebenarnya, kata Aiyub, ini sudah terbalik.
“Seharusnya, kami dari Aceh atau pijay yang perlu belajar banyak ke sana,” katanya. (*)
Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul Kunjungi Pidie Jaya, Rombongan Bupati Serang Banten Belajar Cara Membuat Usaha Garam Rakyat, https://aceh.tribunnews.com/2018/12/07/kunjungi-pidie-jaya-rombongan-bupati-serang-banten-belajar-cara-membuat-usaha-garam-rakyat.
Penulis: Abdullah Gani
Editor: Yusmadi